Translate

Sabtu, 31 Maret 2018

Merakit Efek Gitar 'Distortion'


1. Classic Guitar Distortions yang dapat Anda temukan dalam Boss GP-10
Sejak adanya gitar listrik, musisi mulai bermain-main dengan suara gitar yang terdistorsi dengan cara men-drive amplifier gitar melewati kemampuannya. Pada awal tahun 1950an, suara gitar yang cacat dan kaya akan harmonik (overtone) ini merupakan hal yang baru dan terdengar menyenangkan di telinga.

Pada tahun 1960an mulai diperkenalkan perangkat pedal 'fuzz' yang membuat suara gitar sengaja terdistorsi secara elektronik, contohnya: Fuzz Face dan Big Muff Pi. Sejak saat itu musik rock berkembang dengan sangat pesat dan lahirlah berbagai pedal distorsi yang beberapa di antaranya kini menjadi klasik (seperti gambar 1 di atas). Pedal-pedal tersebut kini menjadi referensi dan Anda dapat menemukan simulasinya dalam berbagai multi efek modern, termasuk Boss GP-10.